Senin, 09 Juni 2014

PENDIDIKAN TIDAK SAMADEGAN KERJA

Diposting oleh Unknown di 01.54



            Pendidikan atau kemampuan merupakan salah satu modal yang kita miliki untuk hidu di zaman serba sulit ini, mengapa dapat dikatakan demikian ?
Menjadi bangsa yang maju tentu merupakan harapan seluruh warga negaranya, dan saat ini sudah menjadi rahasia umum bahwa bangsa yang maju atau tidak dipengaruhi oleh faktor pendidikan. Begitu pentingnya pendidikan, karena seperti yang kita ketahui pendidikan tentunya dapat mencetak Sumber Daya Manusia yang berkualitas.



            Tetapi bagaimana di dunia kerja ? Banyak yang berfikir kita dapat berkerja setelah menyelesaikan pendidikan. Oleh karena itu tidak heran jika usai kelulusan maka tingkat pelamar kerja semakin meningkat. Sedangkan saat ini lowongan kerja semakin sulit.Kenapa kita tidak membuka lowongan pekerjaan saja, dengan memanfaatkan semua kemampuan dan ilmu yang kita miliki ketika mengenyam pendidikan. Kita akan sukses ketika kita mempunyai keyakinan, bernani mencoba, berani gagal.
            Namun sebenarnya pendidikan tidak samadengan kerja, mengapa ? Pendikikan dan pekerjaan keduanya sama-sama penting namun pada dasarnya kita tidak dapat bekerja atau membangun suatu pekerjaan jika kita tidak mempunyai kemampuan atau pemahanan / ilmu. Maka dri itu pendidikan juga sangatlah penting.
Pendidikan tidak samadengan kerja bukan berarti setelah kita selesai sekolah / mengeyam pendidikan kita baru bekerja / mencari pekerjaan. Sambil menjalankan pendidikan pun kita dapat bekerja, karena suatu pekerjaan tidak selalu terkait dengan instansi melaikan bekerja sebagai guru privat anak-anak di bawah tingkatan kita atau berjualan misalnya. Itu merupakan salah satu contoh pekerjaan yang dapat kita lakukan sejak dini, dan lebih cepat lebih baik tentunya banyak pula ilmu yang kita dapat dari pengalaman tersebut karena pengalaman adalah ilmu yang berharga.
            Maka dari itu kita sebagai generasi muda jangan hanya terdiam dan menjadi penonton setia kasus-kasus yang terjadi pada bangsa ini tetapi kita harus berfikir lebih kreatif lebih inovatif agar bangsa kita menjadi bangsa yang maju dan berkembang.

0 komentar:

Posting Komentar

 

nesyaaney Copyright © 2012 Design by Antonia Sundrani Vinte e poucos