Dewasa
ini teknologi semakin canggih hampir semua aktifitas kita dapat dilakukan
melalui media. Sebagai lahan pencari rezeki, sebagai lahan akademisi, sebagai
tempat untuk berbagi informasi bahkan sebagai tempat untuk hiburan, salah
satunya permainan GAME ONLINE yang saat ini semakin marak di kalangan anak
hingga orang tua sekalipun.
Game
online memang mengasyikan untuk dimainkan oleh siapa saja dan kapan saja.
Tetapi menjadi pecandu game online tentulag sangat tidak baik. Pada dasarnya game
merupakan salah satu alternatif untuk mere-fresh otak agar tidak mudah stress,
namun jika terlalu sering bermain maka game tersebut akan bersifat adiktif atau
bersifat candu/ketagihan. Hal ini dapat terjadi di semua kalangan namun lebih
banyak menyerang anak-anak yang pada umumnya mempunyai waktu luang lebih banyak
daripada orang dewasa lainnya.
Ø
Sulit Bersosialisasi. Karena
lebih banyak menghasbiskan waktu untuk bermain dengan mesin (PC,PS dll) anak
tersebuk akan merasa canggung dan kurang nyaman ketika ada kesempatan untuk
bergaul dengn sesamanya.
Ø
Masalah Komunikasi, kegiatan
berkomunikasi tidak hanya sebatas berbicara dan mendengarkan kalimat yang terucap,
tetapi juga membaca ekspresi, gestur lawan bicara (komunikasi non verbal). Anak
yang kurang bersosialisasi biasanya sulit untuk dapat memahami hal ini.
Ø
Mengikis Empati. Sering
kali anak menyukai game yang melibatkan kekerasan, efek samping dari memainkan
jenis game ini adalah terpicunya agresivitas anak dan terkikisnya empati si
kecil terhadap orang lain.
Ø
Gangguan Motorik, tubuh
yang kurang aktif bergerak akan mengurangi kesempatan anak untuk melatih
kemampuan motoriknya, resikonya anak dapat terserang obesitas dan pertumbuhan
badan tidak maksimal.
Ø
Gangguan kesehatan, menatap
layar monitor secara konstan dalam waktu lama dapat menyebabkan sakit kepala,
nyeri leher, gangguan tidur, dan gangguan penglihatan.
Agar kita terhindar dari beberapa masalah di
atas maka kita harus dapat mengontrol diri serta mengefektifkan waktu sebaik
mungkin untuk hal-hal yang positif.
0 komentar:
Posting Komentar